Pada 21 November 2024, Bertempat di Ruang Rapat Manajemen Lt. 2 RSUD Dr. (H.C) Ir. Soekarno Provinsi Kepulauan Bangka Belitung telah menyelesaikan proses rekredensialing BPJS Kesehatan walaupun masih terdapat dokumen yang harus dilengkapi. Rekredensialing ini melibatkan kunjungan langsung oleh Tim BPJS Kesehatan Cabang Pangkalpinang guna meninjau berbagai persyaratan kerja sama, termasuk sumber daya manusia, sarana dan prasarana, serta lingkup dan komitmen pelayanan yang diberikan rumah sakit kepada peserta JKN-KIS.
Proses rekredensialing BPJS Kesehatan bertempat di RSUD Soekarno Babel dan melibatkan tim visitasi BPJS yang sebelumnya telah melakukan evaluasi di berbagai area layanan rumah sakit. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan setiap aspek pelayanan telah memenuhi standar yang ditetapkan, baik dalam hal kelayakan fasilitas maupun kualitas sumber daya medis yang bertugas. Visitasi ini juga memberikan panduan untuk meningkatkan kualitas layanan yang aman dan bermutu bagi seluruh peserta BPJS Kesehatan.
Rekredensialing merupakan evaluasi ulang yang sangat penting untuk memastikan kualitas layanan kesehatan yang diberikan. Proses ini membantu rumah sakit untuk terus menjaga mutu layanan, mendorong perbaikan berkesinambungan, dan menghindari fasilitas kesehatan yang tidak memenuhi standar. Terakhir, Direktur RSUD Soekarno Babel, dr. Ira Ajeng Astried mengucapkan terimakasih kepada Tim BPJS dan menyampaikan berharap melalui rekredensialing ini, layanan kepada peserta BPJS dapat terus dioptimalkan, sejalan dengan komitmen rumah sakit untuk memberikan pelayanan terbaik dan mendukung kesehatan masyarakat Bangka Belitung.
===========================================
Jangan lupa cek kondisi kesehatanmu dengan mengunjungi RSUD Dr. (H.C) Ir. Soekarno Provinsi Kepulauan Bangka Belitung
Hubungi Kami melalui Holtine ✆ 0811 7176 750 atau Informasi 0717 9106756.