ATLS (Advanced Trauma Life Support) adalah salah satu pelatihan atau kursus tentang penanganan terhadap pasien korban kecelakaan. Pelatihan ini semacam review praktis yang bertujuan agar peserta (khusus dokter) yang bertugas di Unit Gawat Darurat agar dapat melakukan diagnose secara tepat dan akurat terhadap pasien trauma, dapat mengerjakan pertolongan secara benar dan sistematis serta mampu menstabilkan pasien untuk mendapat penanganan lebih lanjut.
Sertifikat course ATLS saat ini semakin dicari karena sebagian besar klinik atau rumah sakit dan instansi layanan kesehatan menetapkannya sebagai salah satu syarat untuk mempekerjakan seorang dokter serta juga dipergunakan sebagai salah satu syarat untuk Akreditasi rumah sakit.
Pelatihan ATLS (Advance Trauma Life Suport) biasanya di adakan secara offline di 30 Kota di Indonesia. Karena Pandemi, maka pelatihan ini di adakan secara Virtual. Kegiatan hari ini, Sabtu (20/3) adalah kegiatan yang ke 28 yang telah dilaksanakan.
Plt. Direktur RSUD Dr. (H.C) Ir. Soekarno Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, dr. H. Armayani, S. Sp. B saat ini sedang berkoordinasi dengan Ketua Komisi Trauma untuk merencanakan agar RSUD Dr. (H.C) Ir. Soekarno dapat menyelenggarakan pelatihan ATLS ini.
Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sendiri memiliki 5 (lima) Instruktur ATLS, 2 (dua) diantaranya bertugas di RSUD Dr. (H.C) Ir. Soekarno, yaitu dr. H. Armayani, S. Sp. B yang juga Plt. Direktur dan dr. Ferry Kurniawan, Sp. BS.
.
.
.
.
.
#salamsehat
#weproudtoserve
#rumahsakit
#provinsikepbangkabelitung
#rsud
#irsoekarno
#kesehatan